top of page

Contoh Jawaban (7) Modul 1.2.a.9. Koneksi Antar Materi - - Nilai-Nilai dan Peran Guru Penggerak


Yang saya pahami mengenai Nilai dan Peran Guru Penggerak :

a. Nilai GP

  1. Mandiri,

  2. Reflektif,

  3. Kolaboratif,

  4. Inovatif,

  5. serta Berpihak pada Murid.

b. Peran GP :

1) menjadi pemimpin pembelajaran

2) Menggerakkan komunitas Praktisi

3) Menjadi Coach bagi guru lain

4) Mendorong kolaborasi antar guru

5) Mewujudkan kepemimpinan murid


Keterkaitan antara nilai dan peran Guru Penggerak

Dengan Filosofi Ki Hadjar Dewantara : Guru Penggerak secara sadar menguatkan Profil Pelajar Pancasila (dan nilai-peran GP) dalam dirinya demi menumbuhkan Profil Pelajar Pancasila pada siswanya. Konsep merdeka belajar seiring dengan filosofi KHD tersirat dalam Nilai GP yaitu berpihak pada murid dan peran GP yaitu mewujudkan kepemimpinan murid.


Strategi yang bisa saya lakukan untuk mencapai nilai tersebut :

a.mengoptimalkan potensi yang ada dalam diri untuk terus menerapkan nilai seorang guru penggerak

b. menjadi teladan bagi anak didik

c. Kebebasan anak dalam pelaksanaan pembelajaran sesuai dengan kodratnya

d. Peningkatan mutu guru dan kerja sama antara pihak terkait

e. menanamkan profil pelajar Pancasila bagi anak didik

f. tetap terus berusaha dan memotivasi diri untuk terus bergerak maju


Pihak yang dapat membantu saya dalam mencapai tujuan ini beserta perannya :

a. Kepala Sekolah Pembimbing, Pengarah, Supervisor dan pengambil kebijakan

b. Rekan Sejawat (Guru) Perencanaan, Pelaksanaan dan Evaluator

c. Siswa/Peserta Didik Sasaran Penerapan Nilai dan Peran GP

d. Orang Tua/Wali Murid Pengamat dan Pemantau

e. Masyarakat dan Komite Pengamat dan Pengendali mutu layanan pendidikan

Comments


Komentar

Share Your ThoughtsBe the first to write a comment.
bottom of page